Home » » Eagle Eye 2013 Inggris~Italia

Eagle Eye 2013 Inggris~Italia

Inggris - Italia : Eagle Eye 2013

  4/06/2013 No comment

Angkatan Darat Inggris dari Brigade 16 Air Assault melakukan latihan pengintaian dengan kode-nama "Eagle Eye 2013." Latihan ini dilakukan di Monte Romano, dekat Roma, Italia, oleh Angkatan Darat Inggris bersama dengan Brigade Parasut "Folgore" Angkatan Darat Italia guna menguji kesiapan mereka.

Setelah melakukan pelatihan bersama untuk keterampilan dasar, latihan dilanjutkan dengan memvalidasi seluruh brigade mengenai intelijen, pengawasan, akuisisi target, dan kemampuan mengintai (Intelligence, Surveillance, Target Acquisition, and Reconnaissance / ISTAR).
Eagle Eye 2013
Eagle Eye 2013
Eagle Eye 2013
Eagle Eye 2013

Simulasi latihan adalah dengan melakukan serangan terhadap sebuah kamp teroris. Latihan ini juga mengevaluasi kemampuan seluruh brigade untuk secara efektif berbagi teknik dan taktik dengan rekan-rekan mereka dari Italia. Para tentara itu dilatih untuk meningkatkan kemampuan ISTAR, mengamankan dan menandai zona, lalu pendaratan oleh pasukan payung dan helikopter, memeriksa rute yang cocok/aman untuk dilalui tentara dan kendaraan, menyadap komunikasi dan juga melakukan pengawasan dari lokasi tersembunyi guna mendapatkan gambaran rinci dari target. D Squadron Household Cavalry Regiment (D Sqn HCR) dari Angkatan Darat Inggris lah yang bertanggungjawab untuk melakukan patroli pengintaian, melakukan serangan bergaya infanteri selama latihan, dan tentara lainnya diturunkan dari helikopter di malam hari untuk diam-diam bergerak ke arah target.

Unit tentara Inggris lainnya yang ikut berpartisipasi antara lain resimen artileri, resimen enjiner, resimen parasut dan pathfinder, semuanya mensupport pasukan dari brigade Air Assault. Mengomentari soal latihan, Kapten Ben Neary, komandan resimen parasut, mengatakan latihan ini untuk memvalidasi kemampuan dasar prajurit dalam misi mengumpulkan informasi dan bertindak sebagai intelijen, karena hal ini menjadi dasar untuk keberhasilan operasi apapun.
"Setelah operasi panjang di Afghanistan, tentara dari dua negara meregenerasi kemampuan mereka agar menjadi lebih siap dalam operasi-operasi di masa mendatang," kata Neary.

Di lain pihak, komandan resimen kavaleri Savoia Italia, Kapten Bruno Ambrosini mengatakan : "Ini adalah pelatihan yang sangat keras, namun merupakan kesempatan terbaik untuk belajar dari Inggris, yang mana sekutu-sekutu NATO selama ini telah bersama-sama dalam operasinya."
Kredit foto : www.gov.uk / Kopral Obi Igbo

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. KAFALERI -19 - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger